Kota Mataram

Wali Kota Mataram Lantik Tiga Pejabat Strategis, Nama-nama Baru Perkuat OPD

Mataram (NTBSatu) – Wali Kota Mataram, Mohan Roliskana resmi melantik tiga pejabat strategis di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Mataram. Pelantikan yang berlangsung pagi ini, Kamis, 6 Maret 2025, setelah mendapatkan rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Adapun tiga pejabat strategis tersebut yakni Uun Pujianto sebagai Sekretaris DPRD Kota Mataram, H. Muhammad Ramayoga menjabat Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD), dan H. Mansur sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).

Keputusan pelantikan tiga orang itu tertuang dalam Keputusan Wali Kota Mataram Nomor: 800.1.3.3/321/BKPSDM/III/2025. Isinya, terkait mutasi dan pengangkatan dalam jabatan struktural di lingkup Pemkot Mataram.

Mohan berharap, para pejabat yang baru dilantik dapat membawa inovasi dan bekerja maksimal di posisi mereka masing-masing. Terlebih, pelantikan ini menjadi bagian dari upaya penyegaran birokrasi.

“Harapannya para pejabat baru dapat menjalankan tugasnya secara profesional. Serta memberikan dampak positif bagi pelayanan publik,” ujarnya.

IKLAN

Namun, hingga kini, masih terdapat beberapa posisi strategis yang belum terisi. Di antaranya, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Kepala BPBD, Kepala Dinas Pertanian, dan Asisten III Setda Kota Mataram.

Pemkot Mataram telah memulai proses seleksi dan pengajuan nama-nama untuk mengisi jabatan kosong tersebut. “Kami terus melakukan evaluasi dan seleksi agar roda pemerintahan berjalan optimal,” pungkas Mohan. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button