Lombok Timur

Angin Kencang Rusak Atap Dua Sekolah di Sakra Timur

Mataram (NTBSatu) – Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kecamatan Sakra Timur, Lombok Timur, pada Minggu hingga Senin. Akibatnya, atap dua Sekolah Dasar Negeri (SDN) mengalami kerusakan parah.

Dua sekolah yang terdampak adalah SDN 1 Gereneng dan SDN 2 Surabaya Utara. Saat para guru tiba di sekolah pada Senin pagi, mereka menemukan atap bangunan telah roboh.

Peristiwa ini mengakibatkan empat ruang kelas terdampak, dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp60 juta. Dugaannya, kejadian ini terjadi pada malam ahri saat hujan dan angin kencang masih berlangsung.

Kepala SDN 1 Gereneng, Hidayat dan Kepala SDN 2 Surabaya Utara, Herman segera berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk mengamankan siswa dan memastikan keselamatan mereka. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Menurut laporan, kerusakan terjadi akibat kondisi bangunan yang sudah rapuh sehingga tidak mampu menahan terpaan angin kencang.

IKLAN

SDN 1 Greneng mengalami kerusakan lebih parah dengan atap tiga ruang kelas roboh. Sementara itu, SDN 2 Surabaya Utara mengalami kerusakan di satu ruang kelas.

β€œMengingat intensitas hujan dan angin kencang masih tinggi di wilayah Lombok Timur, masyarakat perlu lebih waspada, terutama di area dengan bangunan tua atau rapuh,” kata Kasi Humas Polres Lombok Timur, AKP Nikolas Oesman.

Ia berharap, pihak sekolah egera melakukan perbaikan guna mencegah kejadian serupa terulang kembali.

“Kami juga terus berkoordinasi untuk memastikan kondisi sekolah tetap aman dan kegiatan belajar mengajar dapat berjalan normal, setelah situasi kondusif,” tuturnya. (*)

Muhammad Khairurrizki

Jurnalis Pemkab Lombok Timur

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button