BERITA LOKALKota BimaPolitik

Aji Man Jadi Bakal Calon Tunggal yang Direkomendasikan DPP Demokrat di Pilkada Kota Bima 2024

Kota Bima (NTBSatu) – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat mengeluarkan surat tugas atau rekomendasi kepada H. A. Rahman H. Abidin, sebagai bakal calon (balon) wali kota di Pilkada Kota Bima 2024 mendatang.

Ketua DPD Partai Demokrat, Ryan Kusuma Permadi menyampaikan, Aji Man – sapaan H. A. Rahman H. Abidin – menjadi bakal calon tunggal yang mendapat surat tugas atau rekomendasi dari DPP Partai Demokrat untuk maju di Pilkada Kota Bima 2024.

“Di Demokrat hanya ada satu nama (mendapat surat rekomendasi) sedikit berbeda dengan partai lain yang kasih surat tugas ke beberapa nama,” kata Ryan kepada NTBSatu, Minggu, 16 Juni 2024.

DPP Demokrat
Ketua DPD Partai Demokrat, Ryan Kusuma Permadi. Foto: ist

Anggota DPRD Kota Bima itu menjelaskan, rekomendasi tersebut bersifat final. DPP meminta Aji Man untuk melakukan komunikasi dengan partai politik lain, guna membentuk koalisi dan memenuhi persyaratan dukungan minimal 20 persen.

Tahapan selanjutnya penyerahan SK B1KWK. Namun syaratnya, bakal calon Wali Kota sudah menentukan pasangan Calon Wakilnya. “SK ini kemudian digunakan untuk melakukan pendaftaran di KPU,” jelas Ryan.

DPD Demokrat NTB kemudian akan menyerahkan surat rekomendasi kepada Aji Man hari ini. “Rencana siang ini diserahkan di Kantor DPD Provinsi NTB,” ujarnya.

Untuk diketahui, dalam proses penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota oleh DPD Partai Demokrat Kota Bima kemarin, terdapat lima figur yang mendaftar. DPC pun sudah mengusulkan lima nama bakal calon itu ke ke DPP.

Mereka adalah H. Azhary, H. Muhammad Syafrudin (HMS), H. A. Rahman H. Abidin, Feri Sofyan dan H. Mohammad Rum (HMR). (MYM)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button