Politik

PPP Rekomendasi Tiga Kader untuk Maju di Pilkada Lombok Timur, Dompu dan Mataram

Mataram (NTBSatu) – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP NTB resmi mengeluarkan surat rekomendasi kepada tiga kader.

Mereka didorong maju di Pilkada Kabupaten Kota di NTB.

Ketiga kader itu adalah Syirajuddin, direkomendasikan untuk maju di Pilkada Kabupaten Dompu.

TGH Hazmi Hamzar di Pilkada Lombok Timur, dan Weis Arqurnain di Kota Mataram.

“Alhamdulillah hari ini ada tiga kader kita yang siap maju yakni satu dari Dompu, yang kedua di Lombok Timur, dan ketiga di Kota Mataram,” kata Wakil Ketua Umum DPP PPP, sekaligus Koordinator Nusa Tenggara Hj Ermalena.

Ketiga kader itu menurutnya diharapkan dapat menjadi Calon Bupati dan Calon Walikota.

“Tapi seandainya memang hasil pembicaraan dengan para kandidat dan nanti hasil diskusi dengan para DPC untuk menjadi orang kedua, ini juga bagi kami itu menjadi yang terbaik,” ujarnya.

Rekomendasi itu menurutnya, menunjukkan perhatian besar dan responsif pada keinginan kader yang akan mengikuti kompetisi di Pilkada November mendatang.

Berita Terkini:

Pada Rapimwil yang bertajuk “Menyongsong Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, dan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 di NTB. Satu tujuan menjemput kemenangan,” itu dihadiri oleh Ketua DPC se-NTB.

Agendanya, membahas keikutsertaan pada Pilkada 2024.

Terkait surat rekomendasi yang diserahkan langsung oleh DPP, isinya memerintahkan kepada kandidat yang direkomendasikan agar segera melakukan komunikasi dengan seluruh partai dan kandidat lain.

“Kita memberikan waktu satu bulan sampai tanggal 24 Juni, tapi di Dompu ternyata hari ini justru sudah memberikan surat siap berkoalisi sudah punya kandidat, dan menjadi orang kedua, dengan pak Bambang Ketua Gerindra,” tambahnya.

Sementara untuk daerah lainnya, ia berharap dapat segera rampung.

Meski belum ada yang mengerucut seperti di tiga daerah tadi, Ermalena mengaku waktunya masih cukup panjang. Sehingga penjaringan kader internal masih bisa dilakukan.

“Yang kita perintahkan adalah kehati-hatian untuk memilih dan memberikan rekomendasi karena ini menyangkut juga bagaimana partai,” tandasnya. (ADH)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button