Lombok Timur (NTBSatu) – Jajaran Pengurus Daerah (PD) dan Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) Lombok Timur menggelar pertemuan membahas persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pertemuan itu digelar di Pancor, Senin, 20 Mei 2024.
Hasil pertemuan tersebut, PD dan PC NWDI Lombok Timur sepakat menyokong pasangan Sitti Rohmi Djalillah dan M Musyafirin pada Pilgub NTB 2024.
Sedangkan di Pilkada Lombok Timur, NWDI sepakat mengusung Syamsul Luthfi sebagai Calon Bupati dan Abdul Wahid sebagai Calon Wakil Bupati.
Ketua Forum PC NWDI Lombok Timur, Akhbar Maazi, mengatakan pernyataan dukungan tersebut merupakan hasil serapan dari ‘akar rumput’.
Berita Terkini:
- Sidang Perdana Gugatan Mobil Esemka dan Ijazah Digelar Besok, Jokowi Bakal ke Vatikan?
- Hakim Jatuhkan Vonis Dua Terdakwa Korupsi KUR BSI Petani Porang
- LIPSUS – Jalan Mundur Layanan Kesehatan NTB
- Interpelasi DAK 2024 Terancam Dijegal: Golkar Abstain, 2 Fraksi Bertahan
- Jaksa Isyaratkan tak Lanjutkan Penanganan Kasus SPPD DPRD Lombok Utara
“Karena sudah sepakat, kita minta pengurus organisasi untuk mulai memanaskan mesin organisasi untuk mendukung dan mensosialisasikan pasangan Rohmi-Firin dan Luthfi-Wahid,” kata Akhbar, Rabu, 22 Mei 2024.
Menurutnya, Pilgub NTB 2024 akan menjadi catatan sejarah. Di mana untuk pertama kalinya seorang perempuan akan tampil sebagai Calon Gubernur NTB.
“Kita mencatat bahwa untuk pertama kalinya Calon Gubernur di NTB ini berasal dari perempuan, dan saya berkeyakinan semua perempuan di NTB ini akan bangga dengan tampilnya Ummi Rohmi sebagai Cagub,” tutupnya. (MKR)