Mataram (NTBSatu) – Semarak kontestasi politik yang telah berlangsung 14 Februari lalu, Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur telah menyelesaikan rekapitulasi suara Pemilu 2024.
“Rekapitulasi tingkat provinsi dan 38 kabupaten/kota sudah selesai dibacakan, hasil rekapitulasi masing-masing di tingkat kabupaten/kota di hadapan rapat pleno provinsi untuk 11 daerah pemilihan DPR RI dan 14 daerah pemilihan DPRD Provinsi, serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, dan daerah pemilihan pemilu perseorangan DPD,” kata Ketua KPU Jatim, Aang Kunaifi dalam keterangan resminya ditulis NTBSatu, Rabu, 13 Maret 2024.
Diketahui sejumlah nama berhasil lolos sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Dapil Jawa Timur hasil Pemilu 2024.
Berdasarkan keputusan Presiden, alokasi jumlah kursi DPD RI berjumlah empat orang dari setiap provinsi yang diresmikan.
Empat kandidat peraih suara tertinggi berdasarkan hasil rekapitulasi suara yang dilakukan oleh KPU Jatim, di antaranya, AA Nawardi,
La Nyalla Mattalitti, Lia Istifhama dan Kondang Kusumaning Ayu.
Berita Terkini:
- Presma Ummat Terpilih Dukung Sikap Tegas Rektor Pecat Pejabat Teras Kampus yang Berbuat Amoral
- Raperda Disahkan, PT Jamkrida dan PT BPR NTB Dapat Tambahan Modal Miliaran Rupiah
- Kontroversi Selebgram Asal Aceh: Baca Al-Quran dengan Iringan Musik DJ, Dapat Hujatan Netizen
- Seleksi CPNS Kanwil Kemenag NTB 2024, Kelulusan Peserta PPPK Tahap 1 Hampir 100 Persen
Terlihat dua petahana dan dua newcomers alias pendatang baru mencuri perhatian khalayak.
Dua petahana tersebut adalah Ahmad Nawardi yang juga mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dan La Nyalla Matalitti, pernah menjabat sebagai Kadin Jatim. Keduanya yang saat ini menjabat Ketua DPD RI.
Sementara dua pendatang baru adalah Lia Istifhama dan Kondang Kusumaning Ayu. Lia Istifhama merupakan keponakan Mantan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, sementara Kondang Kusumaning Ayu adalah caleg DPD lulusan Psikologi, Universitas Airlangga yang sempat viral karena paras cantiknya di kertas suara.