Mataram (NTB Satu) – Distanbun NTB akan menjadikan Unit Perbenihan dan Perkebunan, Lingsar, Lombok Barat, sebagai lokus agro wisata.
Kepala Distanbun NTB, Fathul Gani mengatakan, akan kelola kawasan agro wisata tersebut secara profesional.
“Kawasan agro wisata tersebut akan menjadi bentuk kerja sama antara Distanbun NTB dengan TP-PKK NTB,” ujar Fathul, Kamis, 15 Juni 2023.
Ke depannya, Fathul mengharapkan agar kawasan agro wisata tersebut dapat dimanfaatkan untuk rekreasi keluarga.
Selain itu, Fathul ingin menjadikan kawasan agro wisata tersebut menjadi lokasi edukasi soal perbenihan, baik bagi siswa dan mahasiswa.
“Kami akan menyediakan tanaman hortikultura berupa aneka buah dan sayur,” terang Fathul.
Di kawasan agro wisata itu, Distanbun NTB berkomitmen untuk menanam aneka jenis buah dan sayur.
Fathul mengusahakan agar tanaman cengkeh, nangka, durian, dan lain-lain dapat tersedia di kawsan agro wisata itu.
“Kami mengusahakan agar menanam 10 jenis buah tertanam di kawasan agro wisata itu,” tandas Ftahul. (GSR)