Mataram (NTBSatu) – Berwisata ke Lombok tak ada habisnya. Selain memiliki berbagai pantai dan pulau kecil yang indah. Lombok juga memiliki berbagai destinasi wisata yang sangat murah untuk di kunjungi.
Meskipun berbiaya murah, namun wisata ini tak akan mengecewakan, sebab panorama indah di tempat ini cukup memanjakan mata.
Nama tempat wisata tersebut adalah Sungai Tampasan.
Sungai tampasan berada di Desa Jurit, Kecamatan Pringgasela Lombok Timur.
Sungai Tampasan memiliki air yang jernih serta dingin menyegarkan. sungai ini di apit persawahan terasering, sehingga menambah panorama disekitar seperti di New Zealand.
Berita Terkini:
- Viral! Ibu-ibu Bercanda Bawa Bom di atas Pesawat Berujung Diturunkan – Terancam Penjara 8 Tahun
- Intip Afiliasi Politik dan Bisnis Komisaris Bank BJB Helmy Yahya hingga Bossman Mardigu
- 10 Lagu Terbaik Scorpions Sepanjang Masa, Pernah Kolaborasi Bareng Titiek Puspa
- Ini 3 Waktu Terbaik untuk Beli dan Jual Emas Menurut Pakar, Ada Bocoran Bulan Krusial
Untuk menikmati suasana alam yang asri ini, anda hanya cukup membayar Rp3 ribu rupiah saja.
Biaya tersebut hanya untuk membayar parkir. Tenang saja, parkir disini sangat aman, sehingga tidak perlu khawatir.
Di Sungai Tampasan, Anda bisa camping, nge-grill di tengah sungai, atau bermain air bersama teman.
Sehingga tidak bosan untuk menikmati keasrian di sungai tampasan ini.
Di Sungai Tampasan biasanya dipakai oleh wisatawan lokal untuk hidden games. Baik bersama teman kelas, teman satu organisasi ataupun teman sekampung.
Ragam alasan mereka memilih sungai Tampasan ini, yang paling banyak alasannya adalah biaya murah dan mirip New Zealand. (SAT)