Mataram (NTBSatu) – Pemilu 2024 sebentar lagi akan lagi dilaksanakan. Karena itu, Calon DPRD NTB Fraksi PDIP Lalu Budi Suryata mengajak masyarakat agar menggunakan hak pilihnya. Partisipasi Pemilu harus meningkat dengan meramaikan TPS di tempat masing masing.
Diketahui, pemilihan akan dilakukan pada 14 Februari 2024 mendatang. Artinya, masih ada sisa waktu 35 hari terhitung sejak hari ini.
“Sisa 35 hari lagi. Itu bukan waktu yang singkat. Kepemimpinan bukanlah tentang pemilihan berikutnya. Ini tentang generasi berikutnya,” kata Lalu Budi, Rabu, 10 Januari 2023.
Berangkat dari kesadaran itu, salah satu kader terbaik PDIP ini meminta masyarakat, khususnya di NTB agar turut memeriahkan pesta demokrasi sekali lima tahun tersebut. Masyarakat pun diminta tidak ragu dalam menentukan pilihannya.
“Gunakan hak pilih. Jangan bimbang, jangan ragu, jangan, gunakan hak pilih suara,” imbuh Caleg DPR RI Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa yang akrab disapa LBS ini.
Berita Terkini:
- Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada, Pj. Gubernur NTB Sebut Persiapan Pilkada 2024 Sudah Mantap
- Sekda NTB Sebut Reforma Agraria Sumber Kesejahteraan Masyarakat
- Pj Gubernur NTB Ajak Masyarakat Sambut Pesta Demokrasi dengan Riang Gembira
- Ribuan TPS di NTB Masuk Kategori Rawan, Bawaslu Minta Lakukan Antisipasi
Tentang Lalu Budi Suryata
H. Lalu Budi Suryata,SP, merupakan salah satu kader terbaik Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Anggota DPRD NTB itu kini nyalon menuju Senayan. Berikut biodata lengkap politisi kelahiran tahun 1968 ini.
Pendidikan dasar sampai SMA semuanya di tempuh di Kota Mataram. Lalu Budi Suryata merupakan alumni SDN 8 Cakranegara, kemudian melanjutkan pendidikan sekolah menengah pertama di SMPN 2 Cakranegara. Usai menamatkan pendidikan di sekolah ini, ia kemudian melanjutkan pendidikan di SMAN 2 Ampenan, Mataram.
Usai menyelesaikan pendidikan dasar hingga SMA, ayah empat orang anak ini kemudian mengambil jurusan S1 Fakultas Pertanian Universitas Mataram (Unram). Saat ini LBS sedang menjalani studi Magister Manajemen juga di Unram.
Pada Pemilu Legislatif 2019, Lalu Budi Suryata yang saat itu masih menjabat sebagai Ketua DPRD Sumbawa mencalonkan diri sebagai calon anggota DPRD NTB dari Dapil NTB V (Kabupaten Sumbawa-Sumbawa Barat).
Total ada delapan kursi dewan untuk dapil ini, satu slot kursi kemudian berhasil diraih Lalu Budi Suryata. Ia bahkan mencatatkan diri sebagai caleg dengan perolehan suara tertinggi dengan perolehan 13.030 suara.
Berhasil meraih suara tertinggi untuk dapil NTB V bukan tanpa alasan. Sosoknya yang sederhana dan supel menjadikannya cukup dikenal masyarakat. Ini terbukti, sebagian karir politiknya dihabiskan di Kabupaten Sumbawa. Lalu Budi Suryata sendiri pertama kali terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Sumbawa pada Pemilu 2004 silam. Puncaknya karirnya sebagai seorang politisi yaitu terpilih sebagai Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Periode 2014-2019.
Di DPRD Sumbawa, Lalu Budi Suryata juga pernah menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sumbawa, tepatnya pada periode 2009-2014. Tiga periode atau 15 tahun berkarir sebagai politisi di DPRD Sumbawa, cukup menjadi modal bagi suami dari Enny Citrawati, SH ini untuk melenggang mudah ke DPRD Provinsi NTB periode 2019-2024.
Baca Juga: LBS Dapat Respons Menyentuh dari Diaspora Sasak di Pelosok Tambora
Di DPRD NTB, Lalu Budi Suryata juga memegang sejumlah jabatan penting di antaranya Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Provinsi NTB tahun 2022 sampai sekarang. Ia juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Bintang Perjuangan Nurani Rakyat (BPNR) mulai tahun 2019 sampai tahun 2022. Di DPRD NTB, Lalu Budi Suryata juga dikenal cukup fokal dalam memperjuangan aspirasi rakyat, terutama untuk masyarakat Pulau Sumbawa. (KHN)