Terdapat lima merek Alat Memasak Berbasis Listrik (AML) yang memenuhi spesifikasi pada e-katalog dari beberapa badan usaha yang mengikuti proses pengadaan AML, yakni Cosmos, Maspion, Miyako, Sanken, dan Sekai.
Sementara itu, adapun kriteria calon penerima rice cooker gratis ini, kata Sahdan, yakni rumah tangga yang berstatus pelanggan PT PLN (Persero) .
Untuk rumah tangga pelanggan PLN yang akan menerima rice cooker gratis yakni rumah tangga dengan golongan daya mulai 450 VA RTM (R-l/TR), 900 VA RTM (R-l/TR), serta 1.300 VA (R-l/TR).
“Pembagian rice cooker gratis ini akan bergantung pada golongan daya,” ungkapnya.
Diakuinya, jumlah tersebut masih sangat sedikit, karena ini masih dalam tahap percobaan. Kemungkinan ke depan akan ada tambahan, termasuk di daerah lain yang belum kebagian.
Berita Terkini:
- Ummat Borong 6 Penghargaan LLDikti Wilayah VIII, Ikhtiar Kampus Unggul
- Santri Al-Ishlahul Ittihad Gelar Pertunjukan Seni Tradisional Dipadukan Seni Islami
- ANTV PHK Massal Karyawannya, Ini Deretan Program yang Pernah Populer
- Menelusuri Jejak PMI Legal di Malaysia: Rindu Bekerja di Kampung Sendiri, Titip Pesan untuk Gubernur NTB Terpilih
“Sebagai rangsangan ini, nanti kalau orang sudah senang pakai rice cooker nanti akan ditambah,” tandasnya.
Adapun dalam Permen ESDM 11/2023 disebutkan, jenis rice cooker yang dibagikan memiliki kapasitas 1,8 liter sampai dengan 2,2 liter.
Rice cooker akan dilengkapi stiker bertuliskan “Hibah Kementerian ESDM dan Tidak untuk Diperjualbelikan” yang tidak mudah luntur dan tidak mudah dilepas. (MYM)