Daerah NTB

Dirut ITDC : MotoGP Digelar Tahun Depan Bukti Kepercayaan Dorna Sport

Mataram (NTB Satu) – PT. ITDC, BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika), menyambut gembira pengumuman resmi Dorna Sport yang memasukkan seri Indonesia ke dalam Provisional MotoGP 2022 Calendar yang dirilis Kamis (7/10).

Berdasarkan kalender tersebut MotoGP seri Indonesia akan berlangsung pada tanggal 18-20 Maret 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, The Mandalika, NTB. Kalender juga memasukkan sirkuit baru ini untuk menggelar test pra-musim pada 11-13 Februari 2022.

Direktur Utama (Dirut) ITDC, Abdulbar M Mansoer mengatakan, “Ini merupakan bukti kepercayaan Dorna Sport atas kesiapan Pertamina Mandalika International Street Circuit dalam menggelar event MotoGP 2022. Selain itu, penetapan jadwal ini juga merupakan apresiasi atas kerja keras semua pihak dalam mempersiapkan event balap motor berkelas dunia di Indonesia,” kata Abdulbar.

Abdulbar M. Mansoer mengulas, Sirkuit Mandalika mulai dibangun pada 15 Agustus 2020 di tengah suasana pandemi. Banyak tantangan yang dihadapi dalam membangun sirkuit ini.

Namun dengan dukungan berbagai pihak mulai dari pemegang saham, pemerintah pusat dan daerah, BUMN, para mitra kerja, bahkan masyarakat, pembangunan dapat terus berjalan dan mencapai berbagai milestone sesuai timeline yang direncanakan.

IKLAN

Sebagaimana yang telah diketahui, Dorna Sports telah memastikan Indonesia sebagai penyelenggara WSBK di The Mandalika pada 19-21 November mendatang.

Untuk itu, ITDC terus berfokus untuk memastikan kawasan The Mandalika, khususnya JKK, siap menjamu perhelatan WSBK.

Saat ini konstruksi lintasan sirkuit telah mencapai 100 persen dan sedang menyelesaikan proses homologasi, sementara konstruksi beberapa fasilitas pendukung seperti Race Control, Pit Building, dan Medical Center ditargetkan selesai pada minggu keempat Oktober 2021.

Selain pembangunan fisik, ITDC juga turut mendorong pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 di sekitar kawasan The Mandalika dan Kabupaten Lombok Tengah guna mendukung penyelenggaraan WSBK, yaitu terpenuhinya prasyarat 70 persen masyarakat kawasan The Mandalika dan Kabupaten Lombok Tengah tervaksinasi pada akhir Oktober 2021. (red)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button