Pendidikan

Dinas Pendidikan Kota Mataram Raih Juara 1 Lomba Paduan Suara HUT Korpri 2023

Mataram (NTB Satu) – Dinas Pendidikan Kota Mataram meraih podium pertama di ajang Lomba Paduan Suara dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri ke 52 tahun 2023. Dengan jumlah tim sebanyak 20 orang, duta dari Dinas Pendidikan Kota Mataram berhasil mencuri perhatian dewan juri.

Pengumuman dan penyerahan piala serta uang pembinaan dilaksanakan usai upacara bendera dalam rangka HUT Korpri ke 52 tahun 2023 yang berlangsung di Lapangan Sangkareang Kota Mataram, Rabu 29 November 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten I Setda Kota Mataram Miftahurrahman menyerahkan secara langsung piala dan uang pembinaan kepada Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Mataram Gusti Ayu Sri Mahakamiati MM.

Adapun posisi kedua di lomba Paduan Suara dalam rangka HUT Korpri ini disabet oleh Dinas Kesehatan Kota Mataram dan posisi ketiga diraih oleh Setda Kota Mataram.

Baca Juga : Pimpinan KPK Sepakat Batalkan Bantuan Hukum Untuk Fili Bahuri

Pelaksanaan lomba paduan suara ini sendiri berlangsung tanggal 21 November 2023 di Aula Kantor Wali Kota Mataram yang dihadiri oleh tim paduan suara dari seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Mataram. Lagu yang dilombakan adalah mars Korpri.

Tim paduan suara Dinas Pendidikan Kota Mataram mengaku sangat gembira dengan pencapaian ini. Salah seorang tim Ismi Kus Budiarti mengatakan, hasil yang terbaik ini tak lepas dari pembinaan Kepala Dinas dan Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Mataram dan para pelatih yang sangat disiplin dalam melakukan pembinaan dan latihan.

“Kami ucapkan terima kasih atas dukungan kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Bu Sekdis Kota Mataram dan para pelatih dan kekompakan rekan-rekan tim,” ujarnya. (ZSF)

Baca Juga : Soal Pernyataan Keras Megawati, TKN Prabowo-Gibran Balas Dengan Soroti 3 Kasus

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button