Mataram (NTBSatu) – Program pelatihan kerja yang diadakan oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Mataram terbuka untuk umum, terutama yang berdomisili Kota Mataram.
Program tersebut bertujuan untuk mengurangi angka pengangguran di kota Mataram. Saat ini di Kota Mataram tercacat sebanyak 4,78 persen atau 10.550 orang yang belum memiliki pekerjaan.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Mataram H. Rudi Suryawan mengatakan, pihaknya sudah melakukan perekrutan melalui pengumuman terbuka, baik secara online ataupun offline.
Berita Terkini:
- Segini Gaji Helmy Yahya hingga Bossman Mardigu Usai Ditunjuk Jadi Komisaris Bank BJB
- Scorpions Pernah Konser di 4 Kota Indonesia, Bali Jadi Sejarah Terciptanya Lagu “When Came Into My Life” Karya Mendiang Titiek Puspa
- Eks Anggota Polisi Terjerat Kasus Narkoba Kabur dari Tahti Polda NTB
- Dugaan Penyimpangan Anggaran Dukcapil Lombok Tengah Dilaporkan ke Jaksa
“Perekrutan dilakukan secara lebih terbuka, ada yang mendaftar melalui online bahkan ke kantor (Disnaker) langsung, bahkan animo masyarakat yang mendaftar luar biasa,” ujarnya Kamis, 9 November 2023.
Meski demikian, pendaftar akan mengikuti seleksi jika lulus tahap administrasi. Beberapa jenis pelatihan yang dibuka ialah menjahit, pangkas rambut, dan tata rias.