Mataram (NTB Satu) – Konflik agraria yang terjadi di Pulau Rempang, Kepulauan Riau saat ini menjadi perhatian publik. Penduduk asli Rempang menolak digusur ketika wilayah mereka akan dibangun sebuah Proyek Strategis Nasional (PSN) Eco City.
Ngomong-ngomong masalah konflik agraria menjelang dilaksanakan Pemilu 2024, ternyata tiga Bacapres yang paling diunggulkan saat ini tidak lepas dari permasalahan tersebut.
Misalnya Anies Baswedan, ia diberi rapor merah oleh Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta ketika menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta 2021 lalu.
Terdapat sepuluh indikator dalam rapor tersebut, salah satunya konflik agraria.
Menurut LBH Jakarta, warga Jakarta masih dihantui aksi penggusuran ketika dinahkodai Anies dengan menjalankan Pergub Nomor 207 Tahun 2016.
Berita Terkini :
- Unram Segera Terapkan Aturan Tidak Wajib Skripsi Tahun Ini
- Tertarik Ambil Beasiswa S2 dan S3 di University of Oxford ? Berikut Syaratnya
- Panggung Festival Bima Ramah Ambruk, 2 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
- Jadwal Piala Dunia U-17, Indonesia Mulai Main Tanggal 10 November 2023
- Sekarang, Besaran DAU Pendidikan ke Daerah Tergantung Hasil Rapor Pendidikan