Mataram (NTB Satu) – Data Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) NTB, komoditas bawang merah daerah ini berada pada posisi ke-4 secara Nasional. Sedangkan secara produktivitas, Provinsi NTB berada pada posisi ke-7 secara Nasional.
Meski berada pada urutan ke-7 , produksi bawang di NTB mengalami penurunan pada tiga tahun terkahir ini.
Baca Juga:
- Sosok Mantan Panglima TNI Try Sutrisno Pengusul Wapres Gibran Diganti
- Mutasi Pejabat Ditunda, Komunikasi Elite Pemprov NTB Dipertanyakan
- Netizen Lancarkan “Serangan” setelah Mobil Damkar Diminta Bayar Parkir saat Bertugas
- Ratusan Mahasiswa Tamsis Bima Bakal Diwisuda, Ada yang Lulus Hanya 3,5 Tahun
Selain produktivitas menurun, harga bawang merah juga mengalami penurunan.
Berdasarkan data yang dihimpun dari laman resmi Dinas Perdagangan (Disdag) Provinsi NTB, harga bawang merah sebelum Jumat, 14 Juli 2023 sebesar Rp28.333 per kilogram dan menjadi Rp26.667 per kilogram pada Jumat, 14 Juli 2023 kemarin.