Lombok Timur
Warga Lombok Timur Segel Tower XL lantaran diduga berdampak Radiasi
Mataram (NTB Satu) – Warga Desa Selebung, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur menyegel tower pemancar sinyal milik PT XL Axiata, Minggu, 9 Juli 2023 waktu siang.
Penyegelan itu dipicu kekesalan warga lantaran keberadaan tower tersebut diduga warga berdampak gelombang radiasi yang cukup tinggi.
Baca Juga:
- Dimutasi oleh Gubernur NTB, Doktor Najam: Saya Siap Bekerja di Tempat Baru
- Perkuat Kemitraan Global, NTB Kenalkan Potensi Pariwisata hingga Energi Terbarukan ke Kanada
- UIN Mataram Masuk 100 Top Perguruan Tinggi Nasional Versi Webometrics 2026
- 266 Gempa Terdeteksi di Selat Lombok Selama Enam Hari, BMKG Imbau Mitigasi Mandiri
“Banyak alat elektronik kami yang rusak selama ada tower ini di sini,” kata Koordinator Lapangan Aksi Penyegelan, Sayid Umar, Minggu, 9 Juli 2023.
Sayid Umar mengaku, banyak barang-barang eletronik warga yang rusak, seperti televisi, speaker aktif, dan barang elektronik lainnya.



