Mataram (NTBSatu) – Bank Indonesia (BI) mencatat aliran modal asing masuk RI selama sepekan sebesar Rp7,66 triliun.
Hal tersebut berdasarkan laporan data transaksi 15 – 18 Januari 2024.
“Nilai tersebut terdiri dari beli neto Rp5,52 triliun di pasar SBN, beli neto Rp0,65 triliun di pasar saham, dan beli neto Rp1,50 triliun di Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI),” ujar Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono melalui siaran persnya, Jumat, 19 Januari 2024.
Rinciannya, berdasarkan data setelmen sampai dengan 18 Januari 2024, nonresiden beli neto Rp5,72 triliun di pasar SBN, beli neto Rp9,83 triliun di pasar saham, dan beli neto Rp13,67 triliun di SRBI.
Sementara itu, Credit Default Swap (CDS) Indonesia tenor lima tahun di level 74,28 bps per per 18 Januari 2024. Angka tersebut naik dari 72,05 bps per 12 Januari 2024.
Berita Terkini:
- Pemkab Bima Laporkan Perusakan Mobil Dinas Wakil Bupati saat Aksi Demonstrasi ke Polisi
- SMPN 1 Sumbawa dan MTsN 1 Kota Bima Wakili Pulau Sumbawa di Babak Final LCCM Museum NTB 2025
- Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Dugaan Korupsi KUR BNI Kota Bima, Rugikan Negara Capai Rp39 Miliar
- Bangun Pemahaman Publik, STKIP Taman Siswa Bima Jelaskan Keterpisahan Insiden di Depan Kampus
Lebih lanjut, Erwin memaparkan, imbal hasil (yield) SBN Indonesia tenor 10 tahun turun ke level 6,64 persen. Sementara yield untuk US Treasury tenor yang sama naik ke level 4,142 persen.
“BI terus berkoordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait serta mengoptimalkan strategi bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan. Tujuannya ialah mendukung pemulihan ekonomi lebih lanjut,” tandasnya. (STA)