DPC Hanura Bima Daftar Bacaleg ke KPU, Sasar 6 Kursi Legislatif
Mataram (NTB Satu) – DPC Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Bima mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bima di hari ke-13 pada Sabtu 13 Mei 2023.
Ketua DPC Hanura Abdurrahman S. Sos bersama pengurus dan para Caleg tiba di KPU sekitar pukul 11.00 Wita.
Kehadiran DPC Hanura diterima Ketua KPU Bima Imran. Selanjutnya, mereka menyerahkan berkas Bacaleg di semua daerah pemilihan (Dapil) di Kabupaten Bima.
Ketua DPC Hanura Abdurrahman S. Sos mengatakan, berkas Bacaleg di seluruh Dapil sudah lengkap dan telah diserahkan ke KPU.
“Dari Partai Hanura di semua Dapil terisi semua, baik Bacaleg yang laki maupun perempuan,” katanya usai menyerahkan berkas Bacaleg kepada KPU Bima.
Ia menegaskan, bacaleg Hanura setiap Dapil tentu orang hebat dan berasal dari berbagai latarbelakang. “Ada yang dari pengusaha, mantan camat, mantan kepala sekolah, ada juga ustad, bahkan ada jurnalis,” ujarnya.
Partai pimpinan Oesman Sapta Odang ini mengincar 6 kursi DPRD Bima. Abdurrahman optimis target bisa terealisasi karena jagoan Hanura yang masuk bertarung dalam pileg 2024 kumpulan orang-orang hebat.
“Target 2024, Partai Hanura akan berjuang dan berusaha mendapatkan kursi masing-masing Dapil,” ujarnya.
Ketua KPU Imran menjelaskan, massa pendaftaran berlangsung dari tanggal 1 sampai 14 Mei. “Hanura datang mendaftar di hari 13 dan kami sudah cek. Ada beberapa yang perlu perbaikan,” tandasnya. (ADH)
Lihat juga:
- Dimutasi oleh Gubernur NTB, Doktor Najam: Saya Siap Bekerja di Tempat Baru
- Perkuat Kemitraan Global, NTB Kenalkan Potensi Pariwisata hingga Energi Terbarukan ke Kanada
- UIN Mataram Masuk 100 Top Perguruan Tinggi Nasional Versi Webometrics 2026
- 266 Gempa Terdeteksi di Selat Lombok Selama Enam Hari, BMKG Imbau Mitigasi Mandiri
- Sambut HUT Ke-67, Pemkab Sumbawa Agendakan Groundbreaking Proyek Industri Unggas hingga Pecahkan Rekor MURI Kopi
- Kemensos Buka Seleksi Siswa Baru Sekolah Rakyat Februari 2026



