Jakarta (NTBSatu) – Menteri Pertahanan (Menhan), Sjafrie Sjamsoeddin mengatakan, seluruh jajaran TNI dan Polri hingga level bawah akan menggunakan Maung MV3 buatan PT Pindad.
Menurut Sjafrie, pemerintah sudah menyerahkan secara bertahap kendaraan khusus (ransus) produksi PT Pindad itu kepada institusi-institusi pertahanan dan keamanan.
“Ini akan digunakan secara terus menerus di seluruh pelosok, dan di seluruh tingkatan. Mulai dari Panglima, Kapolri, KSAU, KSAL, KSAD sampai ke tingkat desa, Babinsa, Babinkamtibmas,” ungkapnya, mengutip Antara, Senin, 3 Maret 2025.
Sjfarie menjelaskan, kendaraan yang akan pimpinan TNI dan Polri gunakan lengkap dengan pendingin udara atau Air Conditioner (AC). Sedangkan kendaraan untuk operasional prajurit memiliki spesifikasi yang terbuka.
“Ini adalah pertanda bahwa industri nasional kita ini bangkit untuk mendukung kemampuan Indonesia di dalam menjaga stabilitas nasional,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Kementerian Pertahanan menyerahkan 700 ransus Maung MV3 buatan PT Pindad kepada Polri dan TNI. Terdiri dari 50 unit untuk Markas Besar TNI, 400 unit untuk TNI Angkatan Darat. Kemudian, 100 unit untuk TNI Angkatan Laut, 100 unit untuk TNI Angkatan Udara, dan 50 unit untuk Polri. (*)