Mataram (NTBSatu) – Viral sebuah video yang memperlihatkan kekecewaan sejumlah orang yang diduga menjadi korban penipuan Open Trip (OT) Rinjani.
Dalam video yang beredar di Instagram, nampak sejumlah orang berbicara menggunakan bahasa Lombok atau Sasak. Mereka mengeluh karena diduga ditipu oleh OT dari luar daerah inisial MPJ.
Nampak dari video tersebut mereka berbicara di sebuah bukit. Beberapa orang nampak membawa alat untuk memuncak.
“Mereka (pihak OT) hilang jadi sekali,” kata seseorang dalam video tersebut dikutip, Jumat, 12 April 2024.
Postingan video itu selanjutnya mendapat respons dari beberapa netizen. Beberapa di antaranya mengaku juga menjadi korban penipuan OT MPJ.
Berita Terkini:
- Peringati Hari Kartini 2025, Himasta FMIPA Unram Kolaborasi dengan Rumah Perempuan Migran Ajak Perempuan NTB Berpendidikan Tinggi
- Prediksi Tanggal Rilis iPhone 17, Ini Spesifikasinya
- Polisi Didorong Tuntut Mati “Walid Lombok” Diduga Cabuli-Setubuhi Santriwati
- Biaya Transportasi Berobat Mahal-Pelayanan Kurang, Gubernur NTB Janji Tingkatkan Kualitas Rumah Sakit di Pulau Sumbawa
“Guys saya juga kena tipu udah bayar DP terlebih untuk bulan Mei,” komentar akun @riodwiputraiskandar.
Sementara akun MPJ yang dikonfirmasi NTBSatu via akun Instagram resminya belum memberi tanggapan hingga berita ini terbit. Pesan singkat yang dikirim tidak mendapatkan respons. (KHN)