Mataram (NTB Satu) – Beberapa waktu lalu, jalan rusak menjadi pembahasan hangat masyarakat Tanah Air. Terlebih setelah viralnya video TikToker Bima Yudho yang mengkritik kondisi akses transportasi di kampung halamannya yang memprihatinkan, yaitu di Provinsi Lampung.
Ternyata, Lampung termasuk dalam 12 provinsi di Indonesia dengan jumlah jalan rusak terbanyak.
Sedangkan di NTB, jalan rusak juga masih menjadi permasalahan serius. Misalnya di Desa Persiapan Pengantap, Kecamatan Sekotong, seroang ibu sampai melahirkan di jalan karena sulitnya akses transportasi. Nahasnya, bayi yang dilahirkan pada 20 Februari 2023 itu meninggal dunia.
Lalu provinsi mana saja yang memiliki jumlah jalan rusak terbanyak di Indonesia pada 2023 menurut data Badan Pusat Statistik (BPS):
- Riau: 1.073,5 kilometer
- Papua Barat: 991 kilometer
- Papua: 838,9 kilometer
- NTT: 784,1 kilometer
- Sulawesi Barat: 682,9 kilometer
- Sulawesi Tengah: 627,8 kilometer
- Kalimantan Barat: 613,2 kilometer
- Maluku Utara: 588,6 kilometer
- Sumatera Utara: 540,6 kilometer
- Maluku: 425,9 kilometer
- Lampung: 405,6 kilometer
- Sumatera Barat: 397,8 kilometer
Itulah daftar 12 provinsi dengan jumlah jalan rusak terbanyak di Indonesia menurut BPS. (MKR)