Momen Wisuda Unram Jadi Ajang Kepedulian Sosial bagi Korban Bencana Sumatra
Mataram (NTBSatu) – Momen Wisuda Universitas Mataram (Unram) pada Kamis, 4 Desember 2025, berkembang menjadi ajang kepedulian sosial bagi korban bencana alam di Sumatra.
Pada kesempatan tersebut, Rektor Unram, Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Age.St., Ph.D, menginisiasi aksi solidaritas untuk masyarakat terdampak bencana alam di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Sejak awal prosesi, Prof. Bambang mengajak seluruh peserta wisuda untuk menumbuhkan empati di tengah suasana kebahagiaan akademik.
Selanjutnya, ribuan wisudawan, orang tua, dan sivitas akademika mengikuti ajakan tersebut secara serentak. Pihak universitas menghadirkan lagu solidaritas sebagai simbol kepedulian bersama yang menguatkan ikatan kemanusiaan.
Lagu Solidaritas dan Donasi Warnai Prosesi Wisuda
Saat lagu solidaritas bergema, layar utama auditorium menampilkan rekaman kondisi wilayah terdampak bencana. Tayangan tersebut memberikan gambaran nyata tentang kehidupan masyarakat yang menghadapi dampak bencana alam.
Suasana auditorium berubah hening dan penuh keharuan, sementara para peserta menunjukkan perhatian serius terhadap pesan kemanusiaan yang tersampaikan.
Universitas Mataram juga membuka kotak amal donasi sebagai sarana penyaluran bantuan secara langsung. Banyak wisudawan dan keluarga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk berbagi.
Sementara itu, antusiasme peserta mencerminkan kepedulian yang tumbuh sejalan dengan nilai-nilai sosial yang Unram tanamkan dalam proses pendidikan.
Prof. Bambang menegaskan, wisuda bukan hanya perayaan kelulusan, tetapi juga momentum pembentukan karakter.
“Sebagai insan akademik, kita tidak boleh menutup mata terhadap situasi yang terjadi di sekitar kita. Di tengah kebahagiaan hari ini, mari kita kirimkan doa dan empati terdalam kepada saudara-saudara kita di Aceh, Sumut, dan Sumbar. Semoga kepedulian kecil ini menjadi energi besar untuk saling menguatkan,” ujarnya.
Melalui aksi solidaritas tersebut, Universitas Mataram menegaskan komitmen terhadap nilai kepedulian sosial sebagai bagian integral dari pendidikan tinggi.
Selanjutnya, Unram berharap sivitas akademika terus tumbuh sebagai generasi yang unggul secara intelektual sekaligus memiliki tanggung jawab sosial terhadap masyarakat luas. (*)



