Mataram (NTBSatu) – Nurbaya Sari, terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) NTB masa bakti 2025-2028. Pemilihan berlangsung di Legend Lake, Kerandangan, Lombok Barat, Minggu, 27 April 2025.
Nurbaya Sari aktif dalam dunia pariwisata dan olahraga selancar, sehingga mendapat kepercayaan menjadi ketua umum.
Ketua Umum PSOI NTB terpilih, Nurbaya Sari menegaskan, akan menjadikan NTB sebagai destinasi utama olahraga selancar di Indonesia. Bahkan, di dunia internasional.
“NTB memiliki keindahan alam luar biasa dan spot-spot surfing kelas dunia. Di bawah kepemimpinan saya, kita akan fokus pada pengembangan atlet dari usia dini, mempererat jaringan komunitas surfing. Serta, meningkatkan jumlah dan kualitas event surfing baik lokal maupun internasional,” janjinya.
Adapun visi dan misi dalam kepemimpinan selama 2025-2028, Nurbaya Sari memiliki lima langkah strategis utama. Pertama, mengembangkan atlet usia dini dengan tujuan meningkatkan kualitas atlet muda melalui pelatihan berjenjang dan fasilitas memadai.
Kemudian, menyelenggarakan kompetisi surfing dengan mendorong lebih banyak event nasional dan internasional. Tujuannya, meningkatkan prestasi atlet sekaligus promosi wisata NTB.
Langkah ketiga, kolaborasi dengan pemerintah dan sektor pariwisata untuk mendukung pariwisata berasis olahraga selancar.
Keempat, pelatihan untuk pelatih dan juri surfing dengan tujuan meningkatkan standar kompetensi melalui sertifikasi nasional dan internasional.
Terakhir, mempromosikan pariwisata berbasis surfing. Dengan mengoptimalkan media internasional dan influencer untuk memperkenalkan NTB sebagai destinasi surfing dunia.
Ajak Seluruh Pihak Bekerja Sama
Nurbaya mengakui dalam pelaksanaan ini akan ada tantangan besar, terutama terkait pembangunan infrastruktur dan pengembangan fasilitas surfing. Namun, hal ini bisa diatasi dengan kerja sama semua pihak.
“Dengan semangat gotong-royong dan kerja keras dari semua pihak, saya yakin kita bisa mewujudkan NTB sebagai pusat prestasi olahraga selancar dan destinasi wisata kelas dunia. Mari kita bersama-sama menjaga dan memajukan NTB, melalui surfing yang merupakan salah satu identitas kita,” tegasnya.
Selain itu, Nurbaya menyampaikan apresiasi kepada pengurus PSOI NTB sebelumnya atas fondasi kuat yang telah dibangun. Serta, berkomitmen untuk melanjutkan perjuangan dengan semangat baru.
Terpilihnya Nurbaya Sari mendapat sambutan positif komunitas surfing dan pelaku pariwisata NTB.
Mereka berharap di bawah kepemimpinannya akan terjadi peningkatan kualitas event, pengembangan sumber daya manusia. Serta, promosi pariwisata berbasis olahraga selancar yang lebih masif.
PSOI NTB mengajak seluruh masyarakat dan komunitas surfing, aktif berpartisipasi dalam berbagai program selama periode kepemimpinan Nurbaya Sari. (*)