Lombok TimurPolitik

Survei PRC: Iron-Edwin Teratas, Rumaksi-Sukisman Terendah

Lombok Timur (NTBSatu) – Partai Golkar menggandeng lembaga survei PRC atau PolMark Research Center, untuk melihat elektabilitas sejumlah calon yang akan bertarung pada Pemilihan Bupati Lombok Timur 2024.

Surveri PRC tersebut berlangsung mulai tanggal 18-26 Juli 2024, dengan menggunakan simulasi tiga calon bupati beserta wakilnya. Hasilnya, pasangan Iron-Edwin menempati posisi teratas dengan elektabilitas 45,9 persen.

Menyusul pada posisi kedua, pasangan Syamsul Lutfi-Abdul Wahid dengan perolehan 29,8 persen. Terakhir, pasangan Rumaksi-Sukisman harus puas di posisi ketiga dengan perolehan 14,1 persen.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Lombok Timur, Lalu Hasan Rahman membenarkan hasil survei PRC tersebut. Ia mengatakan, hasil survei itu akan menjadi salah satu acuan partainya untuk menentukan arah dukunga.

“Meski pun telah ada hasil survei, tapi kamu tetap akan menunggu keputusan DPP,” kata Rahman.

Iron-Edwin Terus Bergerak

Di sela sela riuhnya pembicaraan hasil survei, tim pemenangan Iron-Edwin mengaku terus bergerak melakukan sosialisasi secara masif di semua kalangan masyarakat.

IKLAN

Koordinator Tim Pemenangan Iron-Edwin Kecamatan Suralaga, Munir Fauzi mengaku hasil survei PRC itu menambah semangat kerja timnya untuk bergerilya menyosialisasikan pasangan Iron-Edwin.

“Hasil survei bukan untuk kita lalai dalam berjuang. Tetapi, terus menyosialisasikan pasang Iron-Edwin pada masyarakat,” ucap Munir. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button