Jalur Pusuk Sembalun Longsor
Lombok Timur (NTBSatu) – Jalur Pusuk Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, mengalami longsor pada Kamis pagi, 15 Januari 2026. Longsoran tanah menutup hampir seluruh badan jalan di pengkolan ketiga jalur tersebut, tepatnya di bawah Pusuk menuju Sembalun.
Peristiwa ini membuat arus lalu lintas terganggu dan pengendara diminta meningkatkan kewaspadaan saat melintas. Camat Sembalun, Suherman menyampaikan, material longsor cukup tebal dan menutupi sebagian besar ruas jalan.
Ia langsung bergerak bersama aparat dan warga setempat, untuk melakukan pembersihan menggunakan peralatan seadanya.
“Posisi longsor tepatnya di bawah Pusuk menuju Sembalun, di pengkolan ketiga. Longsoran menutupi hampir seluruh jalan dan sekarang kita bersama aparat membersihkan dengan alat seadanya,” ujar Suherman.
Suherman menambahkan, proses pembersihan membutuhkan tambahan tenaga serta dukungan alat berat agar jalur bisa segera kembali normal.
Menurutnya, kondisi geografis jalur Pusuk Sembalun yang rawan longsor membuat penanganan cepat menjadi sangat penting. “Sepertinya saat ini kita butuh tenaga dan alat untuk membersihkan,” tambahnya.
Hingga saat ini, tidak ada laporan kendaraan tertimpa material longsor maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Pemerintah kecamatan mengimbau pengendara untuk berhati-hati saat melintas, serta mengikuti arahan petugas di lapangan sampai proses pembersihan selesai. (*)



