Daerah NTB

Undian Nomor Urut KPU Sumbawa: Novi – Talib 1, Jarot – Ansori 2, Rafiq – Sahril 3 dan Mo – BJS 4

Mataram (NTBSatu) – KPU Kabupaten Sumbawa resmi memutuskan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa dalam pleno, Senin 23 September 2024.

Hasilnya, empat pasangan calon mendapat nomor urut berdasarkan slot pilihan masing masing.

Siaran langsung akun Youtube official KPU Sumbawa. Pembukaan rapat pleno langsung oleh Ketua KPU Sumbawa, Syamsi Hidayat dan dapat pengawasan langsung Bawaslu Sumbawa.

IKLAN

Para calon mendapat kesempatan memilih lot berbentuk silinder warna hitam terletak di atas meja. Lalu, kesempatan keempat pasangan membuka kotak rahasia berisi nomor urut itu.

Hasilnya, petahana Hj Dewi Noviany, S.Pd. M.Pd mendapat nomor urut 1 bersama pasangannya Ir Talifuddin, M.Si.

Nomor urut 2  jatuh pada pasangan calon Ir H Syarafuddin Jarot MP dan Drs H Mohamad Ansori. Pasangan ini mendapat dukungan Partai Nasdem, Partai Gerindra, PKB, Partai Perindo dan PBB dengan perolehan 85.516 suara sah.

Kemudian nomor urut 3, pasangan Abdul Rafiq, SH dan H Sahril, S.Pd.,M.Pd, kandidat yang mendapat dukungan PDIP dan PAN dengan jumlah perolehan 57.663 suara.

Nomor urut terakhir atau 4, jatuh pada petahana Drs H Mahmud Abdullah dan wakilnya H Burhanuddin Jafar Salam SH MH. pasangan ini mendapat usungan Partai Golkar dan Partai Gelora dengan jumlah perolehan suara sah 52.289 suara.

 Suasana meriah setelah masing masing kandidat menunjukkan nomor urut pilihannya. Para pendukungnya yang hadir meneriakkan yel yel dukungan kemenangan calonnya. Suasana pengambilan nomor urut di Sumbawa berlangsung kondusif sejak awal hingga akhir acara meski ramai massa pendukung calon. (HAK)  

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button