Lombok Timur

Heboh, Warga Suela Lombok Timur Temukan Sapi Diduga Hasil Curian

Lombok Timur (NTBSatu) – Warga Desa Perigi, Kecamatan Suela, Lombok Timur heboh karena menemukan sapi dalam kondisi terjerat dan terluka Selasa, 27 Agustus 2024 pagi.

Masyarakat menduga, sapi yang terjerat dalam kondisi kesakitan itu merupakan ternak yang gagal dicuri sehingga terlepas di tengah jalan.

Peristiwa penemuan sapi itu berawal ketika waraga bernama Riadatul Aini, membuang sampah di sungai dekat perkampungan Dusun Dasan Sumur, Kecamatan Suela. 

Usai membuang sampah, ia melihat anjing yang tengah ribut di kebun milik warga.

“Karena penasaran, saksi langsung mendekati dan melihat empat ekor anjing sedang menggigit seekor sapi yang sedang tergeletak di kebun tersebut,” kata Kasi Humas Polres Lombok Timur, Iptu Nikolas Osman.

Lalu tanpa berselang lama, saksi Haerul Umam yang mendapat informasi itu berhenti di lokasi dan langsung mengabarkan temuan tersebut ke Bhabinkamtibmas Desa Perigi.

“Selanjutnya Kapolsek bersama Kanit Reskrim, Kanit IK BKTM Desa Perigi, dan anggota jaga mendatangi TKP,” ucapnya.

Hasil pemeriksaan, sapi tersebut merupakan milik Inaq Jup, warga setempat.

Sapi tersebut mengalami luka di bagian bokong dan mengalami patah tulang di bagian kaki kanan. Dugaanya, karena mendapat gigitan anjing.

Sebelumnya, warga Dusun Gerepik, Desa Pandan Duri, Kecamatan Terara, menemukan seekor sapi ‘misterius’ pada Senin, 22 April 2024. Sapi betina tersebut terlihat di sebuah perkebunan warga.

Sekitar pukul 05.30 Wita, warga bernama Amaq Idi melihat seekor sapi di kebun milik Amaq Fat. Keduanya kemudian mendatangi sapi tersebut dan menemuinya dalam keadaan tidur dan tidak terikat tali. Saat itu, warga setempat mengaku tidak ada yang mengalami kehilangan ternak.

Pihak kepolisian pun mendatangi lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) sekaligus mengumpulkan saksi-saksi. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button