Mataram (NTBSatu) – Memasuki sepuluh hari kedua bulan suci Ramadan, Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Provinsi NTB, Hj. Niken Saptarini Zulkiefliamansyah menyerahkan kursi roda kepada divabel di Desa Pringgarata, Lombok Tengah.
Dalam aksi tersebut, Bunda Niken mengingatkan untuk memanfaatkan bulan suci Ramadan untuk berbagi kebahagiaan dengan siapapun. Terutama kepada difabel, lansia, jompo hingga anak yatim.
“Alhamdulillah, kita harus banyak-banyak bersyukur, kita dipertemukan kembali dengan bulan suci Ramadan, bulan yang penuh keberkahan,” ungkap Bunda Niken di Ponpes Arrahmah NW pada Ahad 9 April 2023.
Bulan Ramadhan, lanjut Bunda Niken, tidak boleh mengurangi sesama untuk tetap bermanfaat kepada orang lain. Ramadan harus diisi dengan hal-hal baik, karena satu kali kebaikan di bulan Ramadan, sama seperti seribu kebaikan di luar Ramadan.
“Kepada anak-anakku yang difabel, tetap semangat, kalian semua luar biasa, Bunda sayang sama kalian. Pesan Bunda, keterbatasan tidak boleh menghalangi kalian untuk terus belajar.” Tutup bunda Niken kemudian menyerahka kursi roda dan paket sembako kepada masyarakat. (R)
Lihat juga:
- HKB 2025 di NTB: BNPB Tebar Ribuan Bibit Pohon, Mitigasi Bahaya Tsunami Kota Mataram
- Prediksi Ilmiah Final El Clasico Copa Del Rey 2025, Benarkah Barca Lebih Unggul?
- Ahsanul Khalik: Mengabdi dengan Hati, Memimpin dengan Solusi
- Sosok Mantan Panglima TNI Try Sutrisno Pengusul Wapres Gibran Diganti
- Mutasi Pejabat Ditunda, Komunikasi Elite Pemprov NTB Dipertanyakan
- Netizen Lancarkan “Serangan” setelah Mobil Damkar Diminta Bayar Parkir saat Bertugas