Kota Bima (NTBSatu) – Sekitar 40 pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Bima bersama pasangannya mengikuti lomba fashion show kain tenun Bima, Kamis, 25 April 2024 malam di Lapangan Serasuba, Kota Bima.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Festival Rimpu Mantika Kota Bima tahun 2024. Di malam itu, sejumlah pimpinan OPD beserta pasangannya menunjukkan kebolehannya di hadapan dewan juri.
Tak mau kalah dari anak muda, dengan percaya diri masing-masing pasangan memperlihatkan busana yang dipakainya layaknya model profesional.
Sejumlah pimpinan OPD yang terlihat menggandeng pasangannya dalam lomba tersebut adalah Plt. Asisten II Setda Kota Bima, H. Muhtar, menggunakan busana dengan desain bunga-bunga berwarna biru.
Kemudian ada Kepala Dinas PUPR Kota Bima, Agus Purnama menggunakan busana berbahan dasar coklat yang dikombinasikan dengan kain tenun khas Bima berwarna kuning keemasan.
Berita Terkini:
- Eks Anggota Polisi Terjerat Kasus Narkoba Kabur dari Tahti Polda NTB
- Dugaan Penyimpangan Anggaran Dukcapil Lombok Tengah Dilaporkan ke Jaksa
- Kasus Dugaan Perusakan Gerbang DPRD NTB Diselesaikan Lewat Restorative Justice
- Gubernur NTB: Keuntungan dari Wisata Teluk Saleh Harus Dimanfaatkan untuk Konservasi Hiu Paus
- Unram Harus Belajar dari Keterlambatan Pemilihan Rektor di UNKHAIR
Ada juga Kepala Diskominfotik Kota Bima, Mahfud, menggunakan busana bermotif garis-garis vertikal berwarna orange kombinasi kuning serta pimpinan OPD lainnya.
Untuk diketahui, Kepala Bidang Pemasaran, Dinas Pariwasata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bima, Buana Eka Putra mengatakan, pada pelaksanaan Festival Rimpu Mantika 2024 ini, akan dihadiri langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno dan akan membuka secara resmi festival tahunan Kota Bima ini.
“Jadi (Sandiaga Uno) akan datang. Ia tiba di Bima pada tanggal 26 April 2024,” kata Buana kepada NTBSatu, kemarin.
Adapun acara puncak Festival Rimpu Mantika ini digelar pada hari ketiga, yakni pada 27 April 2024.
Di acara puncaknya ini, akan digelar pawai rimpu, yang dimulai pada pukul 07.00 Wita – selesai. Sementara rute perjalanannya dimulai dari Taman Ria dan finis di Lapangan Serasuba. (MYM)