Mataram (NTBSatu) – Tes Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 untuk gelombang pertama akan dilaksanakan seminggu lagi, dimulai tanggal 30 April 2024.
Bagi peserta yang akan mengikuti UTBK-SNBT, diminta mempersiapkan diri lebih matang dengan belajar materi-materi yang akan diujikan. Termasuk juga, mengetahui jumlah soal yang akan keluar dan alokasi waktu pengerjaannya. Sehingga dapat mengatur waktu dalam menjawab semua soal.
Humas Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Unram yang juga Humas Unram, Allen Tiffanie Mosse pada Selasa, 23 April 2024 menyampaikan, bahwa peserta SNBT disediakan waktu selama 195 menit untuk mengerjakan seluruh soal UTBK 2024.
“Total jumlah soal UTBK-SNBT 2024 ada 155 soal, dengan alokasi waktu pengerjaan 195 menit,” katanya.
Berita Terkini:
- Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Dugaan Korupsi KUR BNI Kota Bima, Rugikan Negara Capai Rp39 Miliar
- Bangun Pemahaman Publik, STKIP Taman Siswa Bima Jelaskan Keterpisahan Insiden di Depan Kampus
- Belum Sebulan Menjabat, Wakapolda NTB Dimutasi Kapolri
- Profil Mendiang Paus Fransiskus dan Kenangan di Indonesia Pilih Naik Mobil Innova Zenix Ketimbang Alphard
Adapun rincian alokasi waktu per soalnya, dikutip dari laman resmi SNMPB 2024:
- Tes Potensi Skolastik (TPS)
Kemampuan penalaran umum, meliputi:
Penalaran induktif: 10 soal, waktu 10 menit
Penalaran deduktif: 10 soal, waktu 10 menit
Penalaran kuantitatif: 10 soal, 10 menit
Pengetahuan dan pemahaman umum: 20 soal, 15 menit
Kemampuan memahami bacaan dan menulis: 20 soal, 25 menit
Pengetahuan kuantitatif: 15 soal, 20 menit
- Tes Literasi
Literasi dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris:
Literasi dalam bahasa Indonesia: 25 soal, 37,5 menit
Literasi dalam bahasa Inggris: 20 soal, 30 menit
- Penalaran Matematika: 20 soal, 37,5 menit
Selain itu, terdapat jenis materi soal UTBK 2024 yang perlu dipelajari oleh peserta:
- Tes Potensi Skolastik (TPS)
Tes potensi skolastik mengukur kemampuan kognitif yang dinilai penting dalam keberhasilan di sekolah formal, utamanya pendidikan tinggi.
- Literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
Jenis soal ini mengukur kemampuan peserta dalam memahami, menggunakan, mengevaluasi, serta merefleksikan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah dan mengembangkan kapasitas individu sebagai warga Indonesia dan warga dunia supaya dapat berkontribusi secara produktif kepada masyarakat.
- Penalaran Matematika
Tes penalaran matematika mengukur kemampuan berpikir dalam menggunakan konsep, prosedur, fakta, serta alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari dalam berbagai konteks yang relevan untuk individu sebagai warga negara Indonesia dan dunia.
Itulah jumlah soal UTBK-SNBT 2024 dan materi yang perlu dipelajari oleh peserta dalam menghadapi tes seminggu ke depan. (JEF)