Pariwisata

Cukup Bayar Rp5 Ribu, Nikmati Hamparan Sembalun dari Bukit Selong

Mataram (NTBSatu) – Kendati banyak destinasi wisata baru bermunculan di NTB, Bukit Selong di Sembalun Lawang, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur, masih eksis bagi sebagian masyarakat.

“Di Bukit Selong masih bagus buat kita kunjungi buat liburan,” kata pengujung, Rahadi Muharam Wiratama kepada NTBSatu, Sabtu, 10 Februari 2024.

Pria yang akrab disapa Adi itu mengaku, alasannya mendatangi salah satu destinasi wisata di Sembalun tersebut karena pemandangan yang disajikan Bukit Selong dinilainya masih bagus.

“Memang banyak tempat wisata yang bagus di Lombok ni. Tapi Bukit Selong juga sangat bagus. Makanya ini jadi salah satu pilihan kita liburan,” bebernya.

Senada dengan itu, pengunjung lainnya Nurbaiti menyebut, alasannya dia datang bersama keluarga karena pemandangan Bukit Selong yang masih indah meskipun di musim hujan.

Berita Terkini:

“Kita lihat pemandangan di sini, mau hujan atau panas, sama-sama bagus. Bukit Dara juga kelihatan walaupun saat musim hujan,” jelasnya.

Namun, ada yang mengganggu para pengunjung jika mendatangi Bukit Selong pada musim hujan, khususnya yang menggunakan sepeda motor. Mereka merasa risih karena jalan menuju lokasi becek akibat genangan air di tanah.

“Kalau musim hujan gini, kami yang datang pakai motor agak terganggu. Soalnya jalanan licin,” kata pengunjunga lain, Syahrul Ramadhan.

Karena itu, dia berharap pemerintah daerah (Pemda) Lombok Timur, melalui Dinas Pariwisata (Dispar) agar memperhatikan destinasi wisata, termasuk jalanan. Karena itu bisa memengaruhi kenyamanan para penikmat wisata.

“Karena kalau jalan licin, bisa memengaruhi kenyamanan yang datang berkunjung,” ujar mahasiswa Universitas Mataram (Unram) ini.

Sebagai informasi Bukit Selong merupakan destinasi wisata yang populer dengan menyuguhkan pemandangan Gunung Rinjani tanpa harus mendaki.

Untuk menuju lokasi, para pengunjung membutuhkan 2-3 jam dari Kota Mataram. Rutenya bisa melalui Narmada – Lombok Tengah – Lombok Timur. Bisa juga melalui jalur Lombok Utara di Bayan, Lombok Utara.

Sedangkan biaya tiket, pengunjung tidak perlu khawatir mengeluarkan uang banyak. Satu orang cukup membayar Rp5 ribu.

Dengan biaya relatif murah itu, pengunjung Bukti Selong bisa menikmati pemandangan sawah yang berpetak. Sebelum berada di puncak bukit, masyarakat juga bisa menyaksikan Bale Adat di kaki bukit. (KHN)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button