Mataram (NTBSatu) – Aktor Korea Selatan Choi Siwon atau yang lebih dikenal dengan Siwon mendapat komentar negatif dari warganet karena diduga mengarahkan dukungan ke Israel.
Siwon sendiri memiliki banyak penggemar di Indonesia. Hal tersebut karena ia sering berkunjung ke Indonesia, bahkan yang terbaru menjadi juri tamu di acara kontes memasak salah satu televisi nasional.
Setelah menjadi juri tamu, Siwon pun mendapatkan respons yang baik dari rekan kerja maupun para penonton.
Berita Terkini:
- Siswi SMAN 1 Mataram Bawa Tim Hockey Indonesia Juara Asia
- Banjir di Pulau Sumbawa, 4.850 KK Terdampak dan 316 Ekor Hewan Ternak Hanyut
- Oknum Pimpinan Ponpes di Lombok Barat Diduga Bersekongkol Setubuhi Santriwati Bersama Anaknya
- Realisasi Belanja APBN di NTB 2024 Capai 90,62 Persen
“Ketika menerjemahkan Siwon di MasterChef Indonesia kemarin, aku belajar banyak sekali dari beliau. Siwon selalu berdoa di setiap proses pada hari itu. Beliau selalu membawa nama Tuhan di setiap langkahnya. Atmosfer shooting juga sangat menyenangkan berkat sifat humblenya! #SiwonChoi,” tulis akun X @nojaew yang diduga penerjemah Siwon.
Namun, setelah adanya informasi dukungan Siwon ke Israel menyebar, dia pun mendapatkan komentar pedas dari warganet.
“Lagi suka-sukanya sama Siwon di MCI kemarin, ternyata pro Zionis, mundur deh,” sindir akun X @tanyarlfes.
Komentar tersebut dibarengi dengan unggahan foto tangkapan layar dari akun X @btsrvskzloml yang menampilkan foto-foto Siwon bersama beberapa orang Israel.