Sepak Bola

Terus Gempur Pertahanan Timnas Thailand, Timnas Indonesia Pimpin 3-1 di Babak Pertama AFF U-23

Serangan Indonesia digagalkan Thailand dan menghasilkan lemparan kedalam pada menit ke-22. Sebuah lemparan ke dalam dilontarkan Robi Darwis. Lemparan jarak jauh Robi disambut oleh Muhammad Ferarri yang membuat bola kemudian bersarang di gawang Thailand.

Lalu empat menit berselang, sebuah upaya Ferarri menghalau bola hampir masuk ke gawang Indonesia yang kemudian berbuntut tendangan pojok.

Sundulan Chukid memanfaatkan tendangan sudut akhirnya membobol gawang Timnas Indonesia U-23 yang dikawal oleh Ernando Ari Sutaryadi.

Balas membalas serangan kembali terjadi setelah skor 2-1. Indonesia sempat mengancam melalui sepakan Ramadhan Sananta dari luar kotak penalti pada menit ke-36.

Empat menit berselang tendangan jarak jauh Sananta lagi-lagi mengancam gawang Thailand. Kiper Siriwat Ingkaew melakukan tepisan sehingga terjadi sepak pojok yang masih gagal dimanfaatkan anak asuh Shin Tae Yong.

IKLAN

Pada injury time babak pertama, Indonesia menambah gol. Sepakan Haykal Alhafiz disundul ke dalam gawang Thailand oleh Natcha. Skor menjadi 3-1 untuk Indonesia. (ADH)

Baca Juga :

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button