Mataram (NTB Satu) – Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PKS H. Suryadi Jaya Purnama telah membangun jembatan yang dinilai merupakan jembatan terpanjang di Lombok Barat dari dana aspirasi.
Dalam kunjungannya, Politisi PKS itu didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Lombok Barat, Nurul Adha serta Anggota Fraksi PKS DPRD Lombok Barat Akhyar Rosyidi dan Abubakar Abdullah pada Minggu, 13 Agustus 2023.
Politisi yang dikenal dengan sebutan SJP ini mengungkapkan, jembatan gantung yang ini merupakan buah dari kerja kolektif yang bertujuan memberikan akses kemudahan bagi masyarakat.
Ia menjelaskan, manfaat adanya jembatan gantung nantinya akan banyak dirasakan mulai dari masyarakat, hingga seluruh elemen pemerintah dan semua elemen yang terkait. Serta bukan hanya sebagai fasilitas umum tetapi juga sebagai tempat pariwisata di Lombok Barat.
“Kami berharap jembatan gantung ini mempermudah warga mengakses transportasi umum dan fasilitas sekitarnya. Terbentang sepanjang 120 meter ini akan menghubungkan Desa Cemara dan Puyahan, Lembar,” jelasnya.
Baca Juga :
- Hilangkan Stigma Partai Radikal, PKS Terus Bergerak Jadi Moderat
- Mohammad Rum Masuk Radar PKS untuk Penjabat Wali Kota Bima
- 4 Nama Pengganti Dr. Zulkieflimansyah Digodok DPRD NTB, Siapa Pilihan PKS ?
- Foto Gubernur Kader PKS di Depan Baliho Bacaleg PKB Jadi Ramai, Petinggi Partai Jawab Santai
- Dilantik Jadi Ketua Dewan Pakar PKS, Dewi Noviany Bidik Kemenangan di Sumbawa