WSBK

Profil Dony Oskaria, Bos BUMN yang Ingin ‘Bubarkan’ WSBK Mandalika

Mataram (NTB Satu) – Sosok Dony Oskaria baru-baru ini sedang ramai dibicarakan. Pasalnya, ia berencana menghapus ajang World Superbike (WSBK) dari kalender event di Sirkuit Mandalika.

Keinginannya tersebut lantaran pembangunan Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) menyisakan utang senilai Rp4,6 triliun. Utang tersebut terdiri dari kewajiban pembayaran jangka pendek sebesar Rp1,2 triliun dan jangka panjang sebesar Rp3,4 triliun.

Sebenarnya, siapakah sosok Dony Oskaria ini?

Nama Dony Oskaria sudah tidak asing lagi bagi sebagian orang karena beberapa kali memiliki jabatan penting di suatu perusahaan swasta maupun BUMN. Kini dirinya menjabat sebagai Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero). Salah satu perusahaan BUMN yang bergerak pada bidang aviasi dan pariwisata.

Dony Oskaria menempuh pendidikan S-1 di Universitas Andalas, Padang jurusan Ilmu Akuntansi. Kemudian, dia mengambil pendidikan Ilmu Hubungan Internasional di Universitas Padjajaran, Bandung dan mengambil program MBA di The Asian Institute of Management di Filipina.

Baca juga :

InJourney Ingin Hapus WSBK di Sirkuit Mandalika, Ini Respons Gubernur

WSBK Mandalika akan dicoret karena Rugi, Pengamat Unram: Tidak mungkin langsung untung

Inilah Hal-hal Istimewa dari WSBK Mandalika 2023

WSBK 2023 Disebut belum Berdampak Signifikan Bagi UMKM di Kota Mataram

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button