Kabupaten Bima

Tim PVMBG Teliti Fenomena Tanah Retak di Bima

Mataram (NTB Satu) – Tim Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) turun langsung memeriksa fenomena tanah retak yang terjadi di Dusun Muku, Desa Sanolo, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat.

“Mereka tiba di Bima pada hari Kamis (8 Juni 2023) kemarin, dan mulai melakukan penelitian terkait tanah retak ini tadi hari Jumat,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bima, Isyrah kepada NTBSatu, Jumat, 9 Juni 2023.

Seperti yang diketahui, fenomena ini tidak saja membuat tanah terbelah. Namun, di beberapa titik lokasi retakan juga membuat tanah terangkat setinggi dua meter. Tanah membentuk gulungan seperti terbentuk akibat tumbukan dari arah berlawanan yang mendorong tanah naik.

Terkait hal itu, Isyrah mengatakan Tim PVMBG masih terus melakukan penelitian untuk memastikan penyebab kejadian tersebut (tanah retak). Namun, dalam hal ini pihaknya belum bisa memastikan kapan hasil penelitian itu keluar dan berapa lama waktu penelitiannya.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button