Olahraga

HK Endurance Challenge, Awal Gairah Pariwisata dan Ekonomi NTB

Lombok Utara (NTB Satu) – Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah memuji persiapan kegiatan lomba Triathlon bertajuk HK Endurance Challenge 2021 yang akan digelar Minggu (17/10) besok.

Dikutip dari akun Instagram resmi @Zulkieflimansyah,  even itu adalah langkah awal untuk menggairahkan pariwisata dan ekonomi di NTB, khususnya menjelang perhelatan-perhelatan internasional lainnya seperti MotoGP dan World Superbike.

“Welcome Dinner yang luar biasa di Hotel Tugu KLU,  100 peserta dari 18 Negara. Mudah-mudahan ini langkah awal untuk menggairahkan pariwisata dan ekonomi kita,” puji Zulkieflimansyah saat pembukaan Gala Dinner HK Endurance Challenge 2021 di Hotel Tugu, Lombok Utara, Jum’at (15/10).

Hadir didampingi Bupati Lombok Utara H. Djohan Sjamsu, Gubernur NTB mendoakan agar atlet dari NTB juga bisa bersaing dan menang di ajang bergengsi tersebut.

“Kita doakan agar atlet dari NTB bisa menang di International Event ini,” doa Doktor Ekonomi Industri tersebut.

IKLAN

Beberapa hari sebelumnya Gubernur NTB juga telah meminta panitia agar kegiatan HK Endurance Challenge 2021 yang akan diselenggarakan melibatkan “Entram”, alat rapid test antigen buatan NTB.

HK Endurance Challenge 2021 sendiri merupakan ajang lomba Triathlon dengan berenang dari Gili Air ke Sire sejauh 2 kilometer. Selanjutnya bersepeda dari Pantai Sire Lombok Utara ke Pantai Mandalika Lombok Tengah sejauh 100 kilometer dan di akhiri dengan lari di Kawasan Mandalika sejauh 21 Kilometer. Total keseluruhan sejauh 123 kilometer. (HAK)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button