Lombok Timur (NTBSatu) – Warna baru nampaknya tercipta menjelang pelaksanaan Pemilihan Bupati (Pilbup) Lombok Timur 2024.
Seorang pria kelahiran Jerowaru, AKBP Purn.Pol. Dr. Lalu Mustiarep, menjadi figur wilayah selatan pertama yang menyatakan diri akan bertarung di pesta demokrasi Lombok Timur tahun ini.
Sebagai bentuk keseriusannya, eks Wakapolres Lombok Utara itu secara resmi menyerahkan berkas pendaftaran sebagai bakal calon ke Kantor DPD Golkar Lombok Timur dan DPC PPP Lombok Timur, Senin, 6 Mei 2024.
Rencananya, Miq Ayok, sapaan akrab Mustiarep, akan mendaftar ke tiga partai lainnya. yaitu PKB, Gelora, dan Hanura.
Ia membeberkan, hingga saat ini pihaknya telah menjalin komunikasi politik dengan tiga figur sebagai calon pasangan di Pilkada Lombok Timur nanti.
“Komunikasi itu sudah berjalan,” kata purnawirawan Polri ini, pada hari yang sama.
Berita Terkini:
- Lima Siswa SD di Lombok Tengah Diduga Keracunan MBG
- Sesalkan Pernyataan Prof. Asikin, Maman: Audit Investigasi Dulu, Jangan Langsung Bicara Pansel
- Dibantai 6-0 di Liga 4 Nasional, Persidom Dompu Diolok-olok Netizen
- Dukung Interpelasi DAK, Demokrat–PPR Lawan Arus di DPRD NTB
- Ummat Resmi Terima SK Pendirian Fakultas Kedokteran
Sejauh ini, kata Mustiarep, pihaknya telah membentuk tim pemenangan dan tim tersebut telah mulai bekerja.
“Tim sudah kita siapkan, tinggal gas full. Deklarasi juga segera akan kita lakukan,” ungkapnya.
Ia pun mengaku tak ingin muluk-muluk dalam kontestasi politik yang sudah di depan mata tersebut. Menjadi Cabup maupun Cawabup menurutnya bukan masalah.
“Menjadi Lotim 2 pun kita siap. Jadi, tidak mesti ngotot jadi Lotim 1,” ujarnya.
Adapun Pilbup Lombok Timur sendiri dijadwalkan akan diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang. (MKR)