Lombok Timur (NTBSatu) – Menurut data situs panduan kuliner Taste Atlas, kuliner Indonesia menjadi juara daftar street food atau makanan kaki lima terbaik di Asia per 15 Maret 2024.
Pada 10 daftar teratas makanan kaki lima terbaik di Asia tersebut, tercatat 4 di antara berasal dari Indonesia. Bahkan siomay menempati posisi pertama dengan skor 4,8 dari 5,0.
Berikut adalah 10 makanan kaki lima terbaik di Asia versi Taste Atlas:
- Siomay (Indonesia)
- Guotie (Cina)
- Roti Canai (Malaysia)
- Pempek (Indonesia)
- Batagor (Indonesia)
- Sate Madura (Indonesia)
- Banh mi (Vietnam)
- Shengjian mantou (Cina)
- Amritsari kulcha (India)
- Baozi (Cina).
Berita Terkini:
- Warga Pondok Prasi Geruduk Kantor Wali Kota Mataram, Protes Dugaan Perampasan Lahan
- Modal Awal Pembentukan Koperasi Merah Putih dari Pinjaman Himbara
- Jaksa Bidik Dugaan Korupsi Proyek Smart Class Dikbud NTB
- Eks Polisi Kabur dari Tahanan Polda NTB Berhasil Ditangkap di Lombok Tengah
Taste Atlas sendiri adalah situs panduan kuliner asal Kroasia. Merupakan ensiklopedia rasa, atlas hidangan tradisional dunia, bahan-bahan lokal, dan restoran otentik. (MKR)