Mataram (NTBSatu) – Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Lalu Muhammad Iqbal menanggapi pendapat Pengamat Politik UIN Mataram, Ihsan Hamid soal Iqbal maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) NTB 2024.
Dalam menanggapi hal tersebut, Iqbal mengatakan, seluruh opsi untuk bertarung dalam Pilgub NTB 2024 masih terus dibahas.
“Ini kan niat baik (ikut Pilgub NTB 2024), ya. Sebab, kalau soal jabatan saja, tentu jauh lebih baik bagi saya untuk tetap berproses di Kemenlu,” ungkap Iqbal kepada NTBSatu, Kamis, 14 Maret 2024 petang.
Iqbal juga menanggapi perihal pertanyaan-pertanyaan pada parpol apa ia akan melabuhkan jangkarnya.
“Lihat saja nanti,” jawab Iqbal singkat.
Berita Terkini:
- Netizen Lancarkan “Serangan” setelah Mobil Damkar Diminta Bayar Parkir saat Bertugas
- Ratusan Mahasiswa Tamsis Bima Bakal Diwisuda, Ada yang Lulus Hanya 3,5 Tahun
- Wagub NTB Umi Dinda Klarifikasi Penundaan Mutasi: Terkendala Rekomendasi Kemendagri
- PKBI NTB: Bentuk Satgas PPKS, Batalkan Peleburan DP3AP2KB
Bagi Iqbal, ikut serta dalam kontestasi Pilgub NTB 2024 adalah panggilan jiwa, tidak serta-merta soal jabatan belaka.
“Inyaallah dibukakan jalan, saya yakin,” ucap Iqbal.
Dalam menanggapi Ihsan Hamid yang menyebutkan bahwa Iqbal adalah sosok baru dalam kontestasi Pilgub NTB 2024, Iqbal hanya memberikan sedikit respons.
“Insyallah, niat saya sudah bulat soal itu (ikut Pilgub NTB 2024),” terang Iqbal.
Sebelumnya, Pengamat Politik UIN Mataram, Ihsan Hamid mengatakan, Iqbal memiliki pengalaman panjang di Kemenlu. Menurut Ihsan, pengalaman tersebut menjadi modal penting bagi Iqbal untuk ikut menghiasi kontestasi Pilgub NTB 2024.
Ihsan menjelaskan bahwa Iqbal memiliki dua pilihan, antara mendaftar melalui jalur parpol atau independen. Hingga kini, Ihsan mengaku masih belum melihat pada parpol apa Iqbal akan berlabuh.
“Sampai saat ini, dukungan dari berbagai lapisan masyarakat, salah satunya golongan kiai, sudah mulai tampak ke Iqbal. Namun, dukungan tersebut, tidak akan memberi dampak apapun bila Iqbal tidak mendaftarkan diri secara resmi ke KPU,” ungkap Ihsan pada Kamis, 14 Maret 2024 siang.
Meskipun ada komitmen tertentu yang mesti dijalin Iqbal jika tergabung dalam suatu partai untuk Pilgub NTB 2024, Ihsan meyakini Iqbal siap. (GSR)