BERITA LOKALPolitik

TGKH Zainuddin Atsani Datang ke TPS dengan Nuansa Paslon 02

Selong (NTBSatu) – Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW), TGKH Lalu Gede Muhammad Zainuddin Atsani, datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) 30 di Dusun Darul Hijrah, Desa Anjani, Kecamatan Suralaga, Kabupaten Lombok Timur, untuk menyalurkan hak pilihnya pada Rabu, 14 Februari 2024.

Didampingi istrinya, pasangan ini terlihat menggunakan pakaian berwarna biru, identik dengan seragam pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Tiba sekitar pukul 10.00 Wita, Atsani tampak disambut warga setempat yang sedang menunggu giliran mencoblos.

Ditanya prihal tak datang bersama sang ibu, Umi Hj Sitti Raihanun, Atsani mengaku Umi tak bisa datang langsung ke TPS.

“Kalau ummuna (ibu), beliau bilang memilih dari rumah. Nanti petugas yang ke rumah,” kata Atsani.

Berita Terkini:

Terkait Lale Syifaun Nufus dan Lale Yaqutun Nafis yang juga maju menjadi calon legislatif (caleg), Atsani mengaku kedua kakaknya itu sudah lebih pagi mencoblos.

IKLAN

“Beliau kan langsung jalan keliling, dia cek basis pemilih masing-masing,” ucapnya.

Diketahui sebelumnya, PBNW mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Prabowo-Gibran pada Minggu, 29 Oktober 2023 lalu di Lapangan Anjani, Lombok Timur. (MKR)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button