Begini Persyaratan Pendaftaran Beasiswa KIP Kuliah yang Ditutup 20 November Mendatang
Mataram (NTBSatu) – Pendaftaran akun beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2023 akan ditutup tanggal 20 November 2023. Pendaftaran ini menjadi pendaftaran terakhir beasiswa tersebut pada periode tahun ini.
Setelah mengikuti proses pendaftaran, semua data peserta akan diajukan oleh sekolah untuk kemudian diberikan kepada panitia seleksi di Kemendikbudristek.
Sementara untuk tahun 2024, pendaftarannya akan dibuka pada bulan yang sama, yakni Februari dengan mengikuti pembukaan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP). Lalu, ditutup pada bulan November.
Berita Terkini:
- Polda Kantongi Kerugian Negara Rp2,8 Miliar Kasus DAK Dikbud NTB
- Daging Ayam Picu Inflasi Tertinggi di Mataram, Diduga Akibat Borongan Pasokan untuk MBG
- Nasib Tenaga Non-ASN Pemkab Sumbawa di Tengah Pengetatan Disiplin Pegawai
- Tersangka Korupsi Pembangunan Puskesmas Batu Jangkih Diserahkan ke Penuntut Umum
Sebagai informasi, KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah bagi lulusan SMA atau sederajat yang memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi. Penerima KIP Kuliah akan mendapat bantuan biaya pendidikan hingga tunjangan hidup.
Bantuan ini tersedia di perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS). Pendaftar dapat berasal jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), atau ujian mandiri (UM) juga dipersilahkan mendaftar.
Berikut persyaratan, kriteria, dan cara mendaftar beasiswa KIP Kuliah 2023:



