“Ini mencoreng pariwisata kita, kan jelek jadinya. Maka penting di sana ada kantor Satgas bersama antara TNI, Polri, Dinas Pariwisata dengan melibatkan masyarakat,” kata Jamaluddin, Selasa, 24 Oktober 2023.
Sekarang, kata Jamaluddin, pembuatan Satgas tersebut masih berproses. Hal itu penting, mengingat keberadaan Gili Trawangan merupakan destinasi pariwisata tujuan wisatawan mancanegara dan domestik.
Baca Juga : Goenawan Mohamad Pilih Hengkang dari PSI Daripada Dukung Prabowo-Gibran
Selain itu, penting juga ada polisi pantai di Gili Trawangan. Pasalnya, sering ada kejadian wisatawan yang hanyut terbawa arus.
“Itu dia teman-teman di Gili itu penting juga menjaga. Tidak mampu pemerintah aja, harus ada kontribusi dari masyarakat juga, jadi pahlawan terdepan itu masyarakat. Mereka jadi lokal Hero nya,” terangnya.
Kendati demikian, Jamaluddin berharap agar para wisatawan yang berkunjung ke Gili Trawangan, Air atau pun Meno tetap berhati-hati, karena wisatawan yang keluar masuk di tempat tersebut mencapai ribuan per harinya.
Baca Juga : IWAPI NTB Pertanyakan Harga Beras Mahal Padahal Sedang Surplus