Mataram (NTB Satu) – Sebuah kejadian tak biasa terjadi saat kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) sebuah kampus, belum lama ini.
Di mana Mahasiswa UIN Sjech M Djamil Djambek Bukittinggi mengusir Gubernur Sumatra Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah saat hendak memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru pada Selasa, 22 Agustus 2023. Video penolakan itu pun sontak viral di media sosial.
Presiden Mahasiswa UIN Bukittinggi, Ahmad Zaki mengatakan, aksi itu dilakukan sebagai bentuk solidaritas mahasiswa terhadap warga yang menolak Proyek Strategi Nasional (PSN) di Air Bangis.
Menurutnya, banyak warga yang akan terdampak atas PSN tersebut. Selain itu, belum ada itikad baik dari Gubernur Sumbar untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dan mendengarkan aspirasi warga.
“Dasar dari aksi yaitu pertama jelas itu bentuk pernyataan sikap mahasiswa UIN Bukittinggi menolak usulan PSN yang diusung gubernur,” kata Zaki dikutip dari CNN Indonesia, Kamis, 24 Agustus 2023.
Baca Juga ;