Mataram (NTB Satu) – Kementerian Investasi melalui Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) telah mencatatkan investasi asing atau Penanaman Modal Asing (PMA) hingga kuartal II-2023 mencapai Rp 186,3 triliun atau tumbuh 14,2% (yoy) dibandingkan realisasi pada periode yang sama tahun 2022.
Mengutip dari website resmi BPKM www.bkpm.go.id total investasi yang masuk ke Indonesia pada kuartal II-2023 sebesar Rp349,8 triliun. Terlihat PMA lebih mendominasi sebesar 53,3 persen dibandingkan PMDN yang hanya 46,7 persen.
“Jadi, Indonesia masih tetap menjadi salah satu negara tujuan para investor untuk menanamkan modalnya. Hal ini menandakan kepercayaan asing ke negeri ini masih besar,” ujar Bahlil Lahadalia Menteri Investasi/Kepala BKPM dikutip dari CNN Sabtu, 22 Juli 2023.
Adapun kelima negara yang menjadi investor asing terbesar Indonesia pada kuartal II-2023 ini, antara lain :
Baca Juga :
- Masyarakat NTB Banyak Tertarik Investasi Reksa Dana dan SBN Karena Minim Risiko
- Fakta-fakta ORI023, Investasi Obligasi Negara Tawarkan Suku Bunga Sampai 6,1 Persen dan Anti Gagal bayar
- Dapat Sanksi OJK, Puluhan Perusahaan Didenda Rp11 Miliar dan Pencabutan Izin
- Fenomena Menarik, Generasi “Strawberry” NTB Mulai Banyak Main Saham