
Mataram (NTB Satu) – Ajang MXGP Lombok tahun 2023 melibatkan para Pedagang Kaki Lima (PKL). Penyelenggara menyediakan lapak bagi PKL. Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) NTB mengklaim MXGP berhasil meningkatkan pendapatan PKL.
Ketua APKLI NTB, Abdul Majid mengatakan, pendapatan para PKL melonjak hingga 100 persen selama MXGP.
Baca Juga:
- Ridha Hakim: 15 KPH di NTB Masih Kurang, Konflik di Kawasan Hutan Semakin Kompleks
- Kanwil Kemenag NTB Wujudkan Toleransi Lewat Safari Ramadan 1446 H di Kota Mataram
- Pemerhati Kehutanan Anggap Wacana Pengurangan KPH akan Memperparah Laju Kerusakan Hutan NTB
- Sidang Lanjutan Agus Disabilitas, Ahli Psikologi Forensik Sebut Kekurangan Fisik Bisa Memperberat Hukuman
“Selama tiga hari ajang internasional MXGP memberikan dampak pendapat PKL sebanyak 100 persen. Ini menjadi suatu berkah dan bukti bahwa MXGP Lombok sukses,” ujarnya, Selasa 4 Juli 2023.
500 UMKM mendapatkan fasilitas membuka lapak di lokasi MXGP. 50 di antaranya merupakan PKL yang tergabung dalam APKLI NTB.