Lombok Tengah

Polres Lombok Tengah Jelaskan Faktor Jalur Bypass Mandalika Rawan Lakalantas 

Mataram (NTB Satu) – Jalur Bypass BIL Mandalika, Lombok Tengah akhir-akhir ini rentan terjadi kecelakaan lalu lintas (laka lantas).

Terakhir, kecelakaan terjadi pada 14 Mei 2023 lalu. Sebuah mobil pikap yang mengangkut orang mengalami pecah ban bagian belakang, kemudian oleng dan terbalik. Satu orang tewas di tempat.

Berangkat dari kejadian  itu, Satlantas Polres Lombok Tengah mengaku telah melakukan berbagai upaya untuk meminimalisir laka lantas. 

Antara lain, pemasangan spanduk, pembagian leaflet, brosur, penerangan keliling dan himbauan Kamseltibcar lantas.

“Pemasangan spanduk itu sudah dilakukan mulai dari wilayah sekolah sampai dengan lokasi rawan kecelakaan lalulintas di Jalur Bypass BIL Mandalika,” kata Kasi Humas Polres Lombok Tengah, IPTU Hariono kepada NTBSatu, Senin, 16 Mei 2023.

Selain itu, pihaknya juga rutin menggalakkan patroli di jam jam rawan kecelakaan berdasarkan anatomi kasus kecelakaan yang telah terjadi. Baik siang hari sampai dengan patroli blue light di malam hari.

IKLAN

Tidak hanya itu, penegakan hukum dengan tilang manual telah juga telah dilakukan. Mulai yang tidak menggunakan helm SNI, knalpot brong, sabuk pengaman, bonceng tiga atau lebih.

“Kemudian melawan arus, berkendara melampaui batas kecepatan dan berkendara dalam kondisi mabuk,” jelasnya.

Satlantas Polres Lombok Tengah telah berupaya telah  menciptakan kamseltibcar lantas yang aman, selamat, tertib dan lancar.

Meski begitu, ucap Hariono, namun masih saja ada oknum masyarakat yang belum sadar mengenai ketertiban Lalu lintas. Seperti pengguna kendaraan bak terbuka.

“Contohnya yang mengalami kecelakaan beberapa waktu lalu,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Lombok Tengah, AKP Putu Gde Caka berharap, kejadian yang telah terjadi sebelumnya mampu memberi pelajaran bagi masyarakat setempat.

“Masyarakat lebih mentaati peraturan dan kejadian serupa tidak kembali terulang,” pungkasnya. (KHN)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button