Lombok Timur (NTBSatu) – Rangkaian Safari Ramadan di Kabupaten Lombok Timur, Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah bersilaturahmi dengan guru ngaji se-Masbagik pada hari Sabtu, 08 April 2023.
Bang Zul sapaan akrab Gubernur NTB mengatakan bahwa pentingnya pondok-pondok dan para guru ngaji mempunyai satu unit usaha untuk dapat menghidupi jalan nya berbagai kegiatan dan pendidikan yang dilakukan para guru ngaji.
Selain itu, Bang Zul akan meminta ada pertemuan khusus Para Guru Ngaji dengan OJK (Otoritas Jasa Keuangan) yang akan memberikan pemahaman literasi keuangan kepada para guru ngaji untuk selanjutnya bisa mendorong dan melakukan pembinaan usaha kepada para guru ngaji.
“Segera kita kumpul bersama kembali dan saya akan hadir kembali,” pungkas Bang Zul.
Turut hadir mendampingi Gubernur NTB, Kepala Dinas Sosial NTB, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan NTB, Kepala Dinas Kesehatan NTB, Kepala Bakesbang Poldagri NTB, Karo Pemerintahan Setda NTB, Karo Adm. Pembangunan setda NTB, Direktur RSUP NTB dan rombongan. (R)
Lihat juga:
- Gubernur NTB Nilai Satgas PPKS di Ponpes tak Urgen, Aktivis Anak: Justru Itu yang Belum Ada
- PPATK Sebut Korupsi dan Narkotika Jadi Kejahatan Tertinggi Tindak Pidana Pencucian Uang
- Sidang Perdana Gugatan Mobil Esemka dan Ijazah Digelar Besok, Jokowi Bakal ke Vatikan?
- Hakim Jatuhkan Vonis Dua Terdakwa Korupsi KUR BSI Petani Porang
- LIPSUS – Jalan Mundur Layanan Kesehatan NTB
- Interpelasi DAK 2024 Terancam Dijegal: Golkar Abstain, 2 Fraksi Bertahan