Dompu (NTB Satu) – Seluruh jalur pendakian Taman Nasional Gunung Tambora akan ditutup mulai Senin, 24 Januari 2022 sampai dengan batas waktu yang belum ditentukan.
Penutupan jalur pendakian tersebut lantaran cuaca di wilayah Bima dan Dompu akhir-akhir ini terjadi hujan lebat berdurasi panjang. Pantauan cuaca ini berdasarkan data dan informasi dari BMKG.
“Berdasarkan data dan informasi dari BMKG yang menyatakan Bima dan Dompu diperkirakan mengalami kondisi hujan lebat berdurasi panjang yang berpotensi terjadinya cuaca ekstrim,” tulis akun Instagram @btn_tambora, Kamis, 20 Januari 2022.
Berikut pengumumannya :
- Semua jalur pendakian Taman Nasional Tambora ditutup sementara mulai 24 Januari 2022 sampai batas waktu yang tidak ditententukan.
- Penutupan jalur tersebut selain dalam upacara pengamanan pengunjung ke kawasan Taman Nasional Tambora, juga menjadi bagian dari upaya pemulihan kondisi kawasan secara alami khususnya pada jalur pendakian.
- Destinasi wisata non pendakian, yaitu objek wisata Air Terjun Marai masih tetap dibuka dengan tetap memperhatikan aspek kenyamanan pengunjung dan tetap memberlakukan protokol kesehatan secara ketat.
- Kepada seluruh pegawai Balai Taman Nasional Tambora, forum guide, dan Porter serta mitra pengelola pendakian Taman Nasional Tambora diminta untuk mensosialisasikan dan mematuhi pengumuman ini. (DAA)