Mataram (NTB Satu) – Laga Race 1 dan Race 2 dipastikan bakal berlangsung seru pada Kejuaraan Motocross Gand Prix (MXGP) di Sirkuit Selaparang, Mataram, Minggu, 2 Juli 2023.
Pada laga ini, dikelas MXGP akan mempertemukan sebanyak 18 pembalap dari berbagai Negara, salah satunya adalah pembalap asal Indonesia, Hilman Maksum.
Pada kelas MXGP dua pembalap yang memimpin klasemen sementara yakni Romain Febvre, juara bertahan MXGP Samota 2023 dan Jorge Prado terus memperlihatkan persaingan ketat, mereka terus saling kejar.
Baca Juga:
- Ratusan Calon Jemaah Haji NTB 2025 Gagal Berangkat ke Tanah Suci
- iPhone 17 Masih Misteri, Bocoran iPhone 19 Kejutkan Penggemar
- Segini Kisaran Gaji Budi Djatmiko Usai Ditunjuk Jadi Komisaris Utama PT Pos Indonesia
- Diapit Dua Lempeng Aktif, BNPB Ingatkan Potensi Gempa Bumi Magnitudo 8,5 di NTB
Hal itu terlihat sejak MXGP Samota, Sumbawa Seri ke-10. Keduanya menunjukkan persaingan yang cukup sportif. Namun, pada seri ke-10 yang berlangsung di Samota kemarin, Romain Febvre terlihat sangat mendominasi. Hampir seluruh tahapan balapan di sapu bersih. Mulai dari sesi Free Practice, Time Practice, Kualifikasi, hingga Race 2 berhasil ia menangkan. Sementara Jorge di Sirkuit Samota, hanya mampu unggul di Race 1.